Ads Top

Rahasia Terkabulnya Doa dengan Cepat, Bersedekahlah pada 3 Golongan Ini

BINAJATI - https://binajati.blogspot.com


BINAJATI – Pengasuh pesantren Al Bahjah Buya Yahya mengungkapkan cara cepat mengabulkan keinginan atau hajat.


Di samping berdoa, hajat seseorang bisa cepat terkabul dengan cara bersedekah atau menolong orang-orang tertentu.


Menurutnya, Orang-orang yang mengenal Allah dan bersama orang dhoif, maka itu menjadi tangga tercepat menuju Allah.


Seperti dilansir Portal Jember dari YouTube Al Bahjah TV yang diunggah 16 Agustus 2021, Buya Yahya memberikan beberapa contoh.


Baca juga: Cara Cepat Datangkan Kekayaan dengan QS. Al-Waqi'ah, Ini Wirid Doanya


Misalnya seseorang ingin sukses dalam berbisnis, maka sedekahlah pada mereka yang sedang dekat dengan Allah. Bisa jadi dekat dengan Allah karena orang tersebut ihlas dan istiqamah menjaga ibadah sunnahnya (puasa sunnah, tahajjud atau menjaga wudhunya). Dan bisa jadi pula kedekatannya dengan Allah karena orang tersebut ihlas membantu orang lain yang lemah (lebih mementingkan kepentingan orang lain dari pada dengan urusannya sendiri), merawat orang tuanya yang sudah manula atau sebab-sebab lain yang menjadi sebab Allah ridha kepadanya.


Selanjutnya Buya Yahya menjelaskan, “Sedekahlah kepada mereka, semampumu. Maka dengan itulah Allah akan memberikan pertolongan.” 


Contoh konkritnya, Pengasuh Pesantren Al Bahjah itu menggambarkan, bahwa seorang ustadz yang selalu mendahulukan orang-orang lemah (menolongnya) dan menjadi rujukan ilmu tanpa pamrih; maka orang tersebut jiwanya akan selalu tersambung kepada Allah dan doanya pun akan lebih mudah dikabulkan Allah.


Hal itu terjadi karena kuncinya sudah diambil oleh sang ustadz, yakni dekat dengan orang-orang lemah yang menyebabkannya Allah ridha atas doa-doanya.


Lebih lanjut Buya Yahya mencontohkan, misal ada orang yang ingin belajar agama susah karena tidak mampu karena masalah biaya atau sebab lainnya. Menurut Buya, orang-orang seperti itulah yang perlu disambut dan dibantu jika ingin mendapatkan segala kebaikan dari Allah.


Baca juga:

• Rahasia Agar Terkabul Segala Hajatmu: Bersedekahlah di Waktu Subuh & di Dua Waktu Istimewa Ini


• Lakukan Sedekah pada 2 Orang Ini agar Semua Doa Diijabah, Ini Kata Ustadz Adi Hidayat: Bukan Sedekah untuk Fakir dan Yatim


Ketika bisa membantu dengan ciri-ciri orang di atas, maka kita akan mulia bersama mereka di hadapan Allah SWT. Dan doa untuk hajat kita pun akan lebih mudah diijabah Allah.


Selain orang lemah, golongan lainnya yang disebut lemah dan dekat dengan Allah itu adalah orang sakit, orang yang tertunda hajatnya hingga bertahun-tahun, dan para fakir miskin .


“Rahasianya, orang-orang sholeh terdahulu kalau punya hajat atau keinginan mereka mendatangi orang-orang lemah itu dan bersedekah sebanyak-banyaknya. Karena sesungguhnya lewat lantaran sedekah yang tepat sasaran itulah Allah ridha atas apa yang mereka hajatkan,” jelas Buya Yahya.

Rahasia Terkabulnya Doa dengan Cepat, Bersedekahlah pada 3 Golongan Ini Rahasia Terkabulnya Doa dengan Cepat, Bersedekahlah pada 3 Golongan Ini Reviewed by Tabib Wira on September 07, 2021 Rating: 5