Ads Top

Rahasia Agar Terkabul Segala Hajatmu: Bersedekahlah di Waktu Subuh & di Dua Waktu Istimewa Ini

BINAJATI - https://binajati.blogspot.com

BINAJATI - Sedekah subuh memiliki keistimewaan tersendiri, meskipun semua waktu untuk sedekah adalah baik. Dalam sebuah hadis Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam bersabda,


“Tidak ada satu subuh pun yang dialami hamba-hamba Allah kecuali turun kepada mereka dua malaikat. Salah satu di antara keduanya berdoa, ‘Ya Allah, berilah ganti bagi orang yang berinfak’, sedangkan yang satunya lagi berdoa ‘Ya Allah, berilah kerusakan bagi orang yang menahan hartanya.” (HR. Bukhari & Muslim)


Hadis di atas adalah salah satu alasan kuat betapa sedekah di waktu subuh adalah amalan yang mulia . Selain doa dari malaikat, ada beberapa keutamaan lain yang insya Allah akan kita dapatkan ketika ikhlas merutinkan sedekah, salah satunya sedekah saat subuh.


Keutamaan sedekah sendiri sangat luar biasa, karena setiap sedekah yang kita lakukan akan dibalas dengan kebaikan yang berlipat. Disebutkan dalam Al Qur'an, Allah Ta'ala berfirman :


مَثَلُ الَّذِيْنَ يُنْفِقُوْنَ اَمْوَالَهُمْ فِيْ سَبِيْلِ اللّٰهِ كَمَثَلِ حَبَّةٍ اَنْۢبَتَتْ سَبْعَ سَنَابِلَ فِيْ كُلِّ سُنْۢبُلَةٍ مِّائَةُ حَبَّةٍ ۗ وَاللّٰهُ يُضٰعِفُ لِمَنْ يَّشَاۤءُ ۗوَاللّٰهُ وَاسِعٌ عَلِيْمٌ


“Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui.” (QS al Baqarah : 261)


Baca juga: 5 Tanda Allah Menerima Amal Sedekahmu, Ini Ciri-cirinya


Inilah janji Allah, bahwa ketika kita bersedekah maka sejatinya harta kita tidak akan berkurang, melainkan Allah akan membalasnya dengan kebaikan yang berlipat. Maka, sedekah saat subuh menjadi cara hebat untuk mengawali hari. Insyaa Allah bisa mengundang kebaikan di sepanjang hari.


Sedekah juga akan membuat doa kita lebih mudah dikabulkan. Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa sallam dalam sebuah hadis menyampaikan bahwa membantu sesama bisa mempercepat terkabulnya do’a: “Barangsiapa ingin doanya terkabul dan dibebaskan dari kesulitannya hendaklah dia mengatasi (menyelesaikan) kesulitan orang lain.” (HR. Ahmad)


Ada pesan dari Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa sallam, salah satu tips agar doa kita lebih didengar dan dikabulkan oleh Allah. Maka sedekah subuh bisa menjadi cara dahsyat mengawali hari, agar doa kita untuk hari itu dapat dikabulkan oleh Allah SWT.


Almarhum ustadz Syekh Ali Jaber pernah menyampaikan bahwa beliau menemukan suatu waktu sedekah yang terbaik, “Semua waktu sebenarnya baik, tapi saya menemukan sedekah subuh itu yang paling baik, paling dahsyat, yang paling cepat terkabul hajat kita. Kenapa sedekah subuh dahsyat? Karena setiap waktu subuh Allah turunkan malaikat tugasnya cuma satu, mendoakan orang yang berinfak di subuh hari.”


Almarhum Syekh Ali Jaber menjelaskan bagaimana cara untuk mengamalkan sedekah subuh tanpa kesulitan dan bisa mendatangkan segala hajat. Yaitu sebagai berikut:


1. Setelah shalat subuh masukan sedekah dalam kotak amal


Melakukan sedekah subuh tidak perlu mencari anak yatim atau orang miskin saat subuh, namun cukup buat kotak amal dari kaleng atau botol.


Baca juga: 5 Tips Agar Dapat Uang Miliaran Rupiah dengan Cepat, Amalkan Laku Ini dengan Segera!


Setelah shalat subuh atau sebelum melakukan aktivitas, isi sedekah dengan disertai memanjatkan hajat. Jika ibu-ibu sedang berhalangan tidak sholat, bisa dilakukan isi sedekah sebelum aktivitas


2. Lebih baik satu kali sedekah difokuskan untuk hajat yang Mendesak


Menurut Syekh Ali Jaber, banyak jamaahnya yang sudah menjalankan sedekah subuh ini dan alhamdulilah terbukti. Sedekah bisa dilakukan untuk orang tua, dibukakan pintu rezeki, sedekah agar diberi keturunan, mencari jodoh, masalah utang, ingin hafal Al-Qur’an, dan sebagainya.


Alasan Utama Anda Harus Sedekah di Hari Jum'at, Ini Fadhilahnya


Keistimewaan hari Jumat bagi umat muslim sangat luar biasa. Selain melaksanakan ibadah wajib seperti sholat Jumat, ada banyak amalan sunnah di hari Jumat yang memiliki keutamaan dan pahala yang dahsyat , salah satunya adalah sedekah.


Di dalam ayat Al-Qur'an disampaikan bahwa sedekah memiliki banyak keutamaan. Sedekah juga adalah amalan yang senantiasa dicontohkan oleh Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam untuk berbagi dan membantu sesama yang membutuhkan. Dengan begitu, akan muncul sikap empati sosial yang tinggi dan tentunya memudahkan orang lain.


Allah Ta'ala berfirman:


مَثَلُ الَّذِيۡنَ يُنۡفِقُوۡنَ اَمۡوَالَهُمۡ فِىۡ سَبِيۡلِ اللّٰهِ كَمَثَلِ حَبَّةٍ اَنۡۢبَتَتۡ سَبۡعَ سَنَابِلَ فِىۡ كُلِّ سُنۡۢبُلَةٍ مِّائَةُ حَبَّةٍ‌ؕ وَاللّٰهُ يُضٰعِفُ لِمَنۡ يَّشَآءُ‌ ؕ وَاللّٰهُ وَاسِعٌ عَلِيۡمٌ


"Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang dia kehendaki. Dan Allah maha luas (karunia-Nya) lagi maha mengetahui." (QS Al Baqarah : 261)


Khusus di hari Jumat, sedekah ini ternyata memiliki banyak keutamaan lainnya. Hari Jumat adalah waktu yang utama dan penuh dengan berkah Allah SWT. Hal ini juga disampaikan dalam sebuah hadis, “Salamah dari Abu Hurairah ra, Nabi SAW bersabda, “Hari terbaik yang terbit padanya matahari adalah hari Jum’at. Sebab pada hari itu Allah Azza wa Jalla menciptakan Adam as. Dia memasukkan Adam ke surga, pada hari itu ia diturunkan ke bumi dan pada hari itu terjadi kiamat serta pada hari itu terdapat satu masa dimana tidak seorangpun berdo’a kecuali Dia akan mengabulkan do’a itu.” [HR.Muslim].


Baca juga: Rahasia Luar Biasa dari Habib Syekh Bisa Kaya Raya & Sukses, Ini Wirid yang Bisa Anda Amalkan. Dijamin Ampuh!


Untuk itu, Nabi Muhammad SAW memberikan teladan memperbanyakan sedekah di hari Jumat dibandingkan dengan hari lainnya. Beliau juga memperbanyak amalan lainnya di hari Jumat. Dinukil dari berbagai sumber, berikut keutamaan sedekah di hari Jumat lainnya:


1. Lebih besar pahalanya


Imam Abdurrazaq dalam kitab Al-Mushannaf meriwayatkan; “Dan tidak ada matahari yang terbit dan terbenam pada suatu hari yang lebih utama dibanding hari Jumat. Bersedekah pada hari Jumat lebih besar pahalanya daripada semua hari lainnya.


2. Seperti sedekah di bulan Ramadhan


Imam Ibnul Qayyim al-Jauziyah pernah berkata tentang keutamaan sedekah hari Jumat. Beliau berkata; “Keutamaan sedekah di hari Jumat dibanding semua hari dalam sepekan seperti keutamaan sedekah di bulan Ramadhan dibandingkan bulan-bulan lainnya.”


3. Didoakan oleh para Malaikat


Di pagi hari, sedekah juga menjadi keutamaan. Apalagi jika melaksanakannya di hari Jumat. Hal ini seperti sabda Nabi Muhammad SAW, “Setiap pagi hari di mana para hamba berada di dalamnya, ada dua malaikat yang turun seraya malaikat pertama berdoa; ‘Ya Allah, berikanlah bagi orang yang bersedekah ganti. Dan malaikat satunya lagi berdoa; ‘Ya Allah, berikanlah bagi yang tidak mau bersedekah (pelit) kebinasaan.” (HR. Bukhari dan Muslim).


Baca juga: Cara Mengamalkan Surat Yasin Agar Berguna untuk 17 Hajat Ini


Menafkahkan harta di jalan Allah memang tidak selalu mudah. Kadang ada ujian, godaan, atau hambatan lainnya yang membuat kita enggan untuk bersedekah dari harta yang kita miliki. Namun tentu saja, dibalik sulitnya hal tersebut, selalu ada kemudahan. Jadi, jangan ragu untuk mengeluarkan sebagian harta kita untuk memberi manfaat pada sesama, karena kelak Allah menggantinya dengan keberkahan berkali lipat.


Cara Bersedekah di Saat Susah Agar Terkabul Hajatmu


Salah satu amalan yang dicintai Allah Subhanahu wa ta'ala adalah sedekah atau berbagai kepada sesama. Bersedekah juga mampu mendatangkan banyak keberkahan dan manfaat bagi siapa yang mau melakukannya.


Seperti yang dijelaskan dalam firman Allah Ta'ala:


اَلَّذِيۡنَ يُنۡفِقُوۡنَ اَمۡوَالَهُمۡ بِالَّيۡلِ وَالنَّهَارِ سِرًّا وَّعَلَانِيَةً فَلَهُمۡ اَجۡرُهُمۡ عِنۡدَ رَبِّهِمۡ‌ۚ وَلَا خَوۡفٌ عَلَيۡهِمۡ وَلَا هُمۡ يَحۡزَنُوۡنَ


“Orang-orang yang menafkahkan hartanya di malam dan di siang hari secara tersembunyi dan terang-terangan, maka mereka mendapat pahala di sisi Rabbnya. Tidak ada kekhawatiran terhadap mereka dan tidak (pula) mereka bersedih hati.” (QS. Al-Baqarah: 274)


Baca juga: Manfaat Luar Biasa dari 100 Ayat Alqur'an Ini Bila Dibaca saat Tahajjud


Ada beragam waktu istimewa ketika seseorang hendak bersedekah. Manshur Abdul Hakim dalam bukunya 'Terapi Bersedekah' menyebutkan, salah satu sedekah yang terbaik waktunya adalah ketika masih sehat dan kuat, saat setelah menunaikan kewajiban ibadah, dan sedekah yang diberikan kepada kerabat.


Namun, sedekah juga dianjurkan dilakukan di saat waktu sempit (susah). Yang dimaksud dengan sedekah di waktu sempit adalah melakukan sedekah ketika kita juga sedang membutuhkan. Sedekah di waktu sempit ini ternyata memiliki pahala yang besar.


Dengan bersedekah pada saat keadaan kita sempit adalah sesuatu yang sangat menakjubkan. Dengan bersedekah di waktu kita susah, tentu ini adalah salah satu bukti tentang keimanan kita. Meskipun dalam keadaan yang sempit, seseorang bersedekah akan mendapatkan ganjaran yang berlipat dari Allah SWT.


Begitu juga Rasulullah pernah menjelaskan tentang keutamaan bersedekah di masa sulit, “Wahai Rasulullah, sedekah yang mana yang lebih besar pahalanya?” Beliau menjawab, “Engkau bersedekah pada saat kamu masih sehat disertai pelit (sulit mengeluarkan harta), saat kamu takut menjadi fakir, dan saat kamu berangan-angan menjadi kaya. Dan janganlah engkau menunda-nunda sedekah itu hingga apabila nyawamu telah sampai di tenggorokan, kamu baru berkata, “Untuk si fulan sekian dan untuk fulan sekian, dan harta itu sudah menjadi hak si fulan.” (Muttafaqun ‘alaih. HR. Bukhari dan Muslim).


Baca juga: Petunjuk Ulama: Baca Zikir Ini Sebelum Terbit Fajar, Dijamin Dunia Akan Mengejarmu!


Hikmah yang bisa kita ambil yaitu Allah sangat menyukai seseorang yang ketika dalam keadaan lapang dan memiliki banyak harta ia rajin dalam mensedekahkan hartanya. Meskipun orang dalam keadaan yang sempit, hal tersebut tidak menghentikannya untuk berinfak di jalan Allah.


Oleh karena itu, Orang yang bersedekah dalam waktu lapang dan sempit adalah orang yang istimewa bagi Allah SWT. Karena dengan bersedekah akan menghilangkan sifat sombong yang kita miliki serta membuktikan keimanan dan kecintaan kita kepada Allah dan Rasulnya.


Sumber:

Kalam.Sindonews.Com 

Rahasia Agar Terkabul Segala Hajatmu: Bersedekahlah di Waktu Subuh & di Dua Waktu Istimewa Ini Rahasia Agar Terkabul Segala Hajatmu: Bersedekahlah di Waktu Subuh & di Dua Waktu Istimewa Ini Reviewed by Tabib Wira on August 04, 2021 Rating: 5